Airscreen -teknologi layar tanpa sentuh-


Airscreen? Siapanya Touchscreen tuh?

nih gambarnya


Airscreen atau bisa juga disebut teknologi layar tanpa sentuh, dikembangkan oleh Prof Masatoshi Ishikawa dan Dr. Takashi Komuro dari Universitas Tokyo, Jepang. Mereka lalu menyebutnya dengan "Input Interface berbasis Vision" yaitu semacam perangkat yang bisa menangkap gerakan jari-jari tangan oleh kamera mini dan menterjemahkannya sebagai perintah.

Teknologi ini dapat menerjemahkan gerakan jari di udara ke komputer sebagai perintah yang memungkinkan penggunanya untuk menggunakan perangkat portable tanpa sentuhan sama sekali.

Teknologi semacam ini, sebenarnya sudah pernah saya lihat sebelumnya di acara Kick Andy. Tapi bukan menangkap gerakan jari-jari tangan, teknologi ciptaan mahasiswa universitas swasta di Indonesia itu manangkap perintah penggunanya dengan membaca gerakan mata.

sumber : http://www.jepang.net/2010/01/touchscreen-udah-gak-jaman.html

0 comments:

Post a Comment